www.lahangtengah.desa.id. Pada tanggal 20 Agustus 2024 tepatnya hari Selasa pukul 20:00 WIB, di desa lahang tengah telah di adakan acara pemberian hadiah untuk perlomabaan 17 an Agustus yang merupakan akhir dari perlomabaan.
Acara dihadiri oleh bapak kepala desa, bapak DPR , perwakilan camat gaung, kasi kesos kecamatan gaung, bapak BPD, tokoh agama, pemuda pemudi karang taruna, RT/RW, staf dan anggota desa lahang tengah, mahasiswa/i UNRI, dan seluruh masyarakat desa lahang tengah.
Beberapa sambutan dari para hadirin yang hadir, yaitu oleh bapak kepala desa dan perwakilan dari camat gaung yang menyampaikan rasa terima kasih kepada warga yang telah bepartisipasi mengikuti lomba lomba 17 an Agustus. Dan ucapan terimakasih kepada para anak KKN KUKERTA UNRI yang telah membantu semua kegiatan, dan menjalankan programnya pada desa dengan baik, serta ucapan perpisahan kepada anak KKN KUKERTA UNRI yang telah slesai untuk ber KKN di desa lahang tengah.
Setelah itu dilanjut kan dengan pengumuman para pemenang perlombaan, dan di akihiri dengan hiburan (menyanyi dan menari bersama).
Semoga acara perlombaan yang telah dilaksanakan ini bisa membuat tali silahturahmi antar masyarakat, kekompakan masyarakat, kerja sama, solidaritas serta kreatifitas masyarakat tetap terjaga, dan hadiah yang telah diterima bisa di jadikan semangat bagi masyarakat, dan bagi yang tidak memenangkan perlombaan akan tetap terus belajar dan berjuang untuk perlomabaan 17 an yang akan datang di tahun depan. Ungkap bapak kepala desa (Rino.S.kom).
Penulis: RISMAYATI